Wednesday, June 26, 2013

7 Cara Mengendalikan Rasa Takut

          Dalam kehidupan manusia taakan pernah lepas dari yang namanya rasa bahagia takut dsb, sebab itulah arti kehidupan sebenarnya banyak rasa terdapat disana, namun seperti yang kita ketahui zaman sekarang banyak sekali hal – hal yang tak bisa dipahami oleh logika kita tentang fenomena yang terjadi di abad sekarang, salah satu contohnya ada rasa takut, rasa cemas yang orang anggap itu aneh namun sebenarnya itu bisa disembuhkan dan dipahami secara ilmiah. Satu hal yang mesti diingat ketakutan atau energy negative apapun akan selalu ada pada diri hanya saja bagaimana cara kita menyikapinya, okeh langsung saja 7 tips bagaimana mengendalikan rasa takut/cemas :
1. Cari apa yang anda takuti itu, tulis ( jika perlu ) kemudian kurangkanlah perasaan itu dengan berpikir positif dan menerima bahwa saya memang takut ( semakin ditentang semakin teringat ) . Sisihkan sebahagian daripadanya sedikit demi sedikit dan coba pahami betul apa yang anda hadapi.
2. Pelajarilah sebab dan alasan ketakutan itu tetapi jika anda tidak yakin betul apa sebab musababnya lebih baik meminta pertolongan atau petunjuk orang yang lebih ahli ( psikologi/ psikiater ) tapi ada baiknya anda tuliskan sebanyak – banyaknya dalam buku lalu anda pikirkan solusinya.
3. Abaikan rasa takut itu, Mengabaikan perasaan yang Anda anggap takut , misal salah satu contoh mengabaikan rasa takut Anda saat Anda berjalan sendiri di tengah malam. Walaupun kita mengabaikan kita tetap waspada dan hilankan rasa takut dalam diri.
4. Jika cara diatas gagal, maka berusahalah terus menerima dan jangan berkata bahwa saya tidak takut tidak takut, karena itulah yang justru akan memunculkan ketakutan yang luar biasa, tapi memang saya takut padanya tapi saya harus bisa melanjutkan hidup saya
5. Percaya Diri maupun percaya kekuatan yang Anda miliki untuk melakukan sesuatu tanpa rasa takut itu akan membuat Anda lebih rileks dalam menghadapi hal yang Anda takuti, ingat juga untuk selalu berpikir positif !
6. Kuatkan hatimu karena hatimu adalah penentu kekuatan pada dirimu, yakinlah bahwa saya bisa menghadapi semua ini dengan mudah dan akan sembuh 100%
7. Berdo’alah kepada Tuhanmu karena dialah yang berkehendak atas segala apa yang telah terjadi pada dirimu.
Nah dengan kita berpikir positif mengalirkan energy postif insya allah kita semua bisa mengendalikan rasa takut atau cemas tersebut secara perlahan memang perlu kesabaran, karena disitulah tantangannya.
“ Ingatlah rencana Tuhan itu indah, hanya saja kita tak tahu bagaimana menemukan cara agar semua menjadi indah “

0 komentar: